Skip to main content

Komponen Traktor Roda 4


Traktor merupakan sebuah alat berat yang memiliki fungsi untuk melakukan penarikan. Sebagai alat berat traktor terdiri dari berbagai komponen, komponen traktor roda 4 tersebut dijelaskan pada gambar berikut :

Sumber Gambar : http://www.hillagric.ac.in/edu/coa/agengg/lecture/243/Lecture%209%20Farm%20tractor.pdf

1. Front wheel (roda depan)


Sumber Gambar : https://www.hemmings.com/auction/1963-porsche-junior
Roda depan pada traktor memiliki ukuran yang lebih kecil dibandingkan dengan roda belakangnya, karena roda depan berfungsi sebagai roda kemudi. Roda depan yang lebih kecil membantu penglihatan pengemudi saat melakukan manuver dan membantu traktor dalam menjaga keseimbangan serta memberikan tenaga tarikan yang lebih besar. 

2. Fuel tank cap (tutup tangki bahan bakar)
Tutup dari tangki bahan bakar berfungsi untuk mencegah kotoran, serpihan, dan debu masuk ke dalam tangki gas. Komponen traktor ini juga menangkap dan menggunakan kembali bahan bakar yang menguap dari tangki gas.

3. Accelerator pedal (pedal akselerasi)
Pedal akselerasi digunakan untuk mengatur jumlah udara dan bahan bakar yang masuk ke mesin, sehingga berpengaruh pada kecepatan. 
  
4. Brake pedal (pedal rem)
Pedal rem adalah komponen traktor berbentuk pedal yang ditekan dengan kaki untuk membuat kendaraan menjadi lebih lambat atau berhenti dengan cara menerapkan tekanan optimal yang diperlukan.

5. Steering wheel (setir)
Setir merupakan komponen traktor yang berupa sistem kemudi yang mengubah rotasi roda kemudi menjadi gerakan sedemikian rupa. 

6. Hydraulic control lever (tuas kontrol hidraulik)
Sistem kontrol hidrolik pada traktor digunakan untuk mengatur pengangkatan daya dengan aktuator hidrolik dan katup kontrol utama.

7. Turn Signal Lamp (lampu sinyal)
Komponen traktor yang satu ini digunakan untuk meningkatkan visibilitas kendaraan, memungkinkan pengemudi lain untuk melihat keberadaan, posisi, ukuran, dan arah perjalanan.

8. Lift Arm
Lift Arm merupakan komponen traktor yang termasuk dari bagian three point hitch pada traktor yang dikendalikan menggunakan sistem hidraulik yang dapat melakukan gerakan mengangkat, menurunkan, dan memiringkan lengan

9. Rear Tire
Roda belakang pada traktor merupakan kekuatan utama traktor yang dapat melewati zona yang berat tanpa gangguan dan merupakan sumber keseimbangan dari traktor saat menggunakan implement.

10. Instrument Panel
Komponen traktor Instrument panel berguna untuk memberikan informasi kepada pengemudi mengenai traktor yand dikemudikannya. Instrument panel menyediakan informasi mengenai kecepatan, jarak, panas, bahan bakar, dll.

11. Clutch Pedal (pedal kopling)
Pedal kopling diinjak untuk meneruskan atau memutuskan aliran mesin ke sistem penggerak.
 
12. Step
Step merupakan komponen traktor yang digunakan untuk memudahkan langkah saat masuk dan keluar dari traktor Anda

13. Seat
Seat merupakan tempat duduk yang terdapat pada kabin traktor.

14. Rear Axle Housing
Rear Axle merupakan komponen traktor yang terletak di antara roda penggerak dan gigi diferensial serta daya pancar dari diferensial ke roda penggerak.

15. Side Clearance

16. Engine Hood
Sumber Gambar : https://www.w-equipment.com/ads/agricultural-machinery/parts-bodywork-and-interior-tractor/engine-hood-tractor/new-holland-motorkap-engine-hood-motorhaube-new-holland-serie-t6000-303633.html
Engine hood digunakan untuk menutupi mesin traktor, radiator, dan komponen sensitif lainnya.

17. Fan Cover (penutup kipas)

18. Muffler
Muffler merupakan komponen traktor yang berbentuk tabung berlubang yang dirancang untuk memantulkan gelombang suara yang dihasilkan oleh mesin untuk meminimalkan kebisingan.

19. Fuel Tank (tangki bensin)
Komponen traktor yang satu ini digunakan sebagai tempat menyimpan bahan bakar pada traktor.

20. Throttle Lever (Tuas Gas)
Tuas gas merupakan komponen traktor yang digunakan oleh pengemudi untuk mengatur jumlah bahan bakar yang disediakan untuk mesin.

21. Main Speed Change Lever
Tuas yang digunakan untuk mengubah gigi pada traktor.

22. Fender
Komponen traktor yang berguna untuk mencegah pasir, lumpur, batu, cairan, dan kotoran di jalan lainnya agar tidak terlempar ke udara dan mengenai bagian traktor lainnya.

Comments

  1. "A golden opportunity for you! Own a Sports Car and enjoy various advanced features and free maintenance packages." Come visit our website here https://sportkeren01.blogspot.com/

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular posts from this blog

7 Merk Traktor Terbaik di Indonesia

Pada era modern ini, banyak kegiatan manusia yang dibantu oleh mesin, seperti kegiatan pertanian, konstruksi hingga kegiatan perkebunan yang dibantu oleh mesin berupa traktor. Di Indonesia sendiri traktor dikembangkan oleh berbagai manufaktur, dari yang lokal hingga asing. Diantara semua manufacturer tersebut, penulis memilih 7 Merk Traktor Terbaik di Indonesia yang dijelaskan sebagai berikut;

Mengenal Implement Traktor : Implement Jenis Bajak

Sumber Gambar :  https://www.pymnts.com/news/b2b-payments/2019/farm-big-bank-lending/ Kemajuan jaman dan teknologi memberikan berbagai kemudahan. Salah satu kemudahan tersebut dapat dirasakan dalam bidang pertanian, yaitu dengan munculnya traktor dan berbagai macam implementnya. Implement traktor memiliki beragam jenis dengan fungsi masing-masing, mulai dari bajak singkal, hingga bajak subsoil. Berikut penjelasan mengenai berbagai jenis implement bajak yang digunakan pada traktor: